Babinsa Koramil Mamasa Laksanakan Karya Bakti Pengerasan Jalan Desa

    Babinsa Koramil Mamasa Laksanakan Karya Bakti Pengerasan Jalan Desa

    Mamasa - Babinsa Koramil 1428-01/Mamasa Kodim 1428/Mamasa Melaksanakan kegiatan  Kerja Bakti Bersama Masyarakat Orobua Timur Pembangunan Jalan Rabat Beton Sepanjang 80 Meter Menggunakan Anggaran Desa Di Dusun Minanga Desa Orobua Timur  Kec. Sespa Kab.Mamasa, Kamis(07/09/2023)

    Danramil 1428-01/Mamasa Letda Inf Muhammad Arif mengatakan, ”kegiatan Karya Bhakti tersebut dilaksanakan langsung oleh anggota Koramil 01/Mamasa yang bertugas sebagai Babinsa di wilayah binaan.

    “ Tugas diemban langsung oleh Serda Suardi selaku Babinsa di Desa Orobua Timur Kecamatan Sespa, ” kata Danramil.

    Ia menjelaskan, Babinsa dan warga setempat saling bekerjasama demi terjalinnya keharmonisan antara TNI dan Rakyat.

    Sementara itu, Serda Suardi mengungkapkan, “program pengerasan jalan desa tersebut dilakukan, untuk menumbuhkan kembali budaya gotong royong warga. Pembangunan ini juga merupakan sarana perhubungan warga di desa binaan dalam meningkatkan akses perekonomian.

    “ Semangat serta antusias warga sangat terasa sekali, hal tersebut dapat dilihat dari cara kerja yang penuh semangat dan rasa ikhlas untuk membantu berjalannya pembangunan ini, ” ujarnya.

    Di tempat yang sama, Sanusi (50) mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya khususnya kepada Babinsa yang telah meluangkan waktu untuk membantu pekerjaan pengerasan jalan.

    “ Saya sangat senang dan berterima kasih sekali kepada Babinsa Koramil  yang telah bekerja sama dan ini adalah wujud kecintaan TNI terhadap Rakyatnya di wilayah desa binaan, ” pungkasnya.

    mamasa
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Berjalan Lancar, Babinsa Pasangkayu...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 1418/Mamuju Laksanakan Peletakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pastikan Pilkada Serentak Berjalan Aman dan Lancar, Danrem 142/Tatag Bersama Forkopimda Pantau Pelaksanaan Pemungutan Suara
    Sinergi TNI-Polri: Dandim 1427 dan Kapolres Pasangkayu Pantau Langsung Kondisi Pemilu 2024
    Kodim 1418/Mamuju dan Polresta Mamuju Gelar Patroli Gabungan Jelang Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami